Minggu, 26 September 2010

Kembali Citra Bikers Dinodai

Sumber: http://plixi.com//p/47080633
Bandung, 26 September 2010 Bertepatan dengan pelaksanaan Jambore IMI di Subang, terjadi sebuah kejadian yang kembali mencoreng citra bikers di kalangan masyarakat. Gerombolan bikers(yang katanya tidak mau di sebut Geng Motor) terlibat bentrok di lokasi Jambore IMI yang mengundang semua klub di Jawa Barat ini.


MJ.com yang kebetulan saat kejadian tidak ada di lokasi kejadian, jauh-jauh hari sudah diperingatkan oleh rekan-rekan MJ.com di Subang, bahwa ke Subang akan merapat Sejumlah Gerombolan bikers (yang katanya tidak mau disebut Geng motor) sehingga MJ.com disarankan untuk berhati-hati.

Setelah mendapat kabar bahwa telah terjadi bentrokan di sana bahwa MJ.com pun menduga bahwa buntut kejadian di Subang akan merembet ke Bandung, dan akhirnya kejadian tersebut terbukti. Ketika MJ.com akan pulang MJ.com merasakan suasana kota Bandung sedikit mencekam, dimana-mana polisi berpatroli padahal cuaca sedang hujan. Tidak seperti biasanya Polisi melakukan patroli bermotor dalam keadaan hujan seperti ini.

Akhirnya keheranan MJ.com terjawab ketika melewati jalan Cihampelas. Kerusakan terjadi di mana-mana dan pada penghujung jalan Cihampelas disana terdapat sebuah blokade yang dilakukan oleh Polisi dari kejauhan MJ.com melihat banyak sekali para anak muda yang tidak memakai baju sedang berjongkok sambil dikelilingi para Polisi yang MJ.com perkirakan jumlahnya hingga ratusan. Setelah MJ.com mencoba bertanya kepada kepada Bapak-bapak polisi yang sedang bertugas, katanya mereka itu Gerombolan bikers yang merusak wilayah Cihampelas setelah pulang dari Jambore IMI di Subang.

Ya, hari ini kembali citra bikers kota Bandung dirusak oleh Gerombolan bikers (yang katanya tidak mau disebut Geng Motor) setelah kejadian seperti yang MJ.com muat di sini dan di sini.

Bapa-bapak Polisi, kalau saja mereka sudah tidak bisa dibina, lebih baik DIBINASAKAN sajalah, daripada Citra Bikers Bandung terus-terusan di rusak.

MJ.com berhak menghapus komentar yang memicu permusuhan