Senin, 27 September 2010

Polrestabes Bandung Seperti Tempat Pelelangan Motor

Bandung, 27 September 2010 Kemarin pagi MJ.com bersama rekan MJ.com datang ke Polrestabes Bandung, bukan untuk membuat atau memperpanjang SIM karena hari minggu kan pelayanan Pembuatan SIM tutup, kami datang ke sana untuk melihat aktifitas pihak kepolisian setelah melakukan operasi yang dilaksanakan pada malam minggunya.


Begitu mendekat ke area parkir Polrestabes dari arah Jalan Merdeka kesan yang MJ.com tangkap pertamanya adalah seperti layaknya ada pembuatan SIM masal, banyak orang berkumpul menunggu giliran. Lalu ketika MJ.com menengok ke area parkir Polrestabes Bandung MJ.com seperti melihat sebuah pelelangan motor, halaman Polrestabes penuh dengan deretan motor dari berbagai jenis dan merk hasil dari operasi yang dilakukan yang dapat di lihat di sini. MJ.com lalu masuk ke halaman Polrestabes, pakaian rompi kulit dengan beberapa wing yang tertempel membuat MJ.com menjadi sorotan mata yang tak bersahabat dari orang-orang yang sedang menunggu kesempatan untuk mengambil motor.

Ya, para anggota Gerombolan Motor (yang katanya tidak mau disebut Geng Motor ini) sedang menunggu kesempatan untuk mengambil motor mereka, mereka setelah mendapatkan surat peringatan tidak akan meresahkan masyarakat lagi serta sebuah surat tilang diperbolehkan membawa motornya setelah segala kewajibannya dipenuhi lalu motornya yang tidak lengkap harus dilengkapi (seperti body motor harus terpasang lagi, knalpot harus standar pabrik) dan di dampingi oleh orang tua mereka.

Ketika dilakukan pengambilan motor ini MJ.com tidak melihat adanya kesan yang menakutkan dari mereka, ya mereka sama saja seperti anak-anak remaja lainnya (mayoritas yang tertangkap adalah anak remaja) ternyata mereka menjadi brutal itu apabila berjumlah banyak.

Dari percakapan MJ.com dengan para petugas yang ada, mereka mengatakan bahwa pihak kepolisian telah memberi kesempatan kepada mereka untuk menunjukkan niat mereka untuk diakui oleh masyarakat, itu semua sudah dilakukan tetapi mereka tetap saja meresahkan masyarakat, jadi jangan salahkan bila pihak kepolisian pun menjadi bertindak tegas, dan apabila mereka terus bertindak seperti itu maka tidak menutup kemungkinan mereka akan dilarang keberadaannya. (MJ.com ketika berkomunikasi dengan para wartawan dan pencari  berita yang ada di sana kita malah sepakat agar lebih baik Gerombolan-gerombolan ini menjadi organisasi terlarang saja karena jelas-jelas sudah merusak keamanan dan ketertiban masyarakat).

Semoga IMI segera melakukan tindakan kepada gerombolan-gerombolan ini. Beberapa hasil pengambilan gambar MJ.com dapat dilihat di sini

MJ.com berhak menghapus komentar yang memicu permusuhan